Bus Safari Dharma Raya 2023: Rute, Jadwal + Harga Tiket Terbaru

Bus Safari Dharma Raya – Berencana traveling tapi bingung perginya menggunakan transportasi apa?

Bus bisa menjadi pilihan yang tepat untuk menemani perjalananmu.

Bus memiliki nilai lebih dari transportasi lain seperti kereta api dan pesawat karena memiliki titik jemput dan pengantaran sesuai keinginan penumpang.

Bus Safari Dharma Raya
Bus Safari Dharma Raya

Seperti halnya beberapa tahun belakangan ini, segmen bus premium tumbuh dan berkembang di Indonesia.

Seiring banyaknya perusahaan otobus (PO) yang bermunculan, mereka juga bersaing dengan memberikan pelayanan yang nyaman dan terbaik bagi penumpang, salah satunya PO Safari Dharma Raya.

Dalam artikel kali ini kita akan membahas salah satu Perusahaan Otobus. Gak usah berlama-lama, yuk, kita simak apa itu PO Safari Dharma Raya.

Baca juga :

Profil Bus Safari Dharma Raya

Perusahaan Otobus Safari Dharma Raya merupakan salah satu Perusahaan Otobus tua yang masih berjaya sampai saat ini.

Hadirnya Safari Dharma Raya berawal dari peristiwa pada tahun 1951, terjadi kendala penduduk Temanggung dalam mengangkut hasil bumi.

Oei Bie Lay (OBL) melihat peluang besar untuk melayani permintaan sekaligus mengembangkan bisnis ekspedisi.

Untuk memulai bisnis ekspedisi, Oei Bie Lay bermodalkan dua kendaraan mini bus hasil rakitan dan modifikasi dari mobil sedannya.

Bisnis ekspedisinya terus berkembang bersamaan dengan tingginya kebutuhan mobilitas masyarakat antar kota, membuat Oei Bie Lay melakukan ekspansi perusahaan.

Di saat itu, Oei Bie Lay membuka layanan bus antar kota yang terdapat lima bus tersedia dengan rute Temanggung – Magelang – Candiroto dan Temanggung – Wonosobo – Purwokerto yang dinamakan Safari Dharma Raya.

Dengan semangat membara untuk memenuhi kebutuhan masyarakat, Safari Dharma Raya terus melakukan pengembangan dalam layanannya.

Pada tahun 1971, Safari Dharma Raya menambah layanan bus malam antar kota antar provinsi.

Setelah itu, dia juga membuat trayek Temanggung – Surabaya – Malang dan Yogyakarta – Jakarta di tahun 1975.

Dengan usaha yang keras, Safari Dharma Raya menunjukkan progress yang signifikan.

Pada tahun 1981, Safari Dharma Raya terdaftar secara resmi sebagai Perseroan Terbatas dalam naungan PT. Safari Dharma Sakti sebagai penyedia layanan transportasi dan pengiriman paket cepat antar kota antar provinsi.

Pada tahun 2011, terjadi pergantian susunan kepemimpinan PT. Safari Dharma Sakti.

Generasi kedua Safari Dharma Raya hadir memberikan berbagai gebrakan rute baru dan layanan bus pariwisata bagi masyarakat.

Safari Dharma Raya hingga saat ini tetap konsisten melayani masyarakat dengan menyediakan 200 armada dan 500 tim yang tersebar di Jawa – Bali – Nusa Tenggara Barat.

Safari Dharma Raya berkomitmen untuk terus meningkatkan pelayanan, melakukan ekspansi rute baru dan ekspedisi, serta melakukan inovasi setiap harinya.

Kontak Bus Safari Dharma Raya :

  • Kantor Pusat : Jl. Diponegoro No. 25, Temanggung, Jawa Tengah
  • No. Telepon : (0293) 491195, (0293) 491642
  • Situs : www.safaridharmasakti.com
  • Akun Instagram : @safaridharmasakti

Daftar Agen Bus Safari Dharma Raya Terdekat

Tertarik untuk menjadi salah satu penumpang bus Safari Dharma Raya? Yuk, langsung kontak agen terdekat tempat tinggalmu.

AgenAlamatKontak
Jakarta SelatanJL. Raya Kebayoran Lama No. 40, Grogol Utara021-5348167
DenpasarJl. Raya Puputan No. 2 -30361-231206
SingarajaJl. Serma Karma0362-3302684
JogjaJl. P. Mangkubumi No. 1290274-581880
SemarangJl. Dr. Cipto No. 82A024-3522222
TemanggungJl. Dewi Sartika No. 390293-492828
SurabayaJL. Raya Arjuna No. 35031-5461667
MalangJl. Ronggo Warsito 19 , Depan Stasiun Kota Baru0341-354373
MataramJL. SANDUBAYA NO 15 C0370-673888
SumbawaJl. Garuda, Desa Karang Dima Indah, Kec. Labuan Badas085-100718399
BimaJL. SULTAN SALAHUDIN NO. 11082-41777767
MagelangJl. Terminal Soekarno Hatta Magelang kios AB 160293 336956

Armada & Fasilitas Bus Safari Dharma Raya

Bus Safari Dharma Raya memberikan layanan bagi kamu yang ingin menikmati perjalanan yang menyenangkan. Terdapat bus malam, bus wisata, dan paket cepat.

Bus malam memiliki empat kelas yang berbeda, tersedia kelas super executive, executive, patas, dan non AC.

Berikut ini fasilitas yang kamu dapatkan kalau memilih layanan bus malam:

  • Kelas super executive, kamu akan mendapatkan makanan, seat 1-2, hiburan, snack, AC, bagasi, charger, pengantaran, toilet, reclining seat, dan selimut bantal.
  • Kelas executive, kamu akan mendapatkan makanan, seat 2-2, hiburan, snack, AC, bagasi, charger, pengantaran, toilet, reclining seat, dan selimut bantal.
  • Kelas patas, kamu akan mendapatkan makanan, seat 2-2, toilet, dan reclining seat.
  • Kelas non AC, kamu hanya akan mendapatkan seat 2-2.

Rute + Harga Tiket  Bus Safari Dharma Raya Terbaru 2023

Bus Safari Dharma Raya memiliki layanan sekaligus kelas yang berbeda sesuai keinginan penumpang.

Meskipun fasilitas yang akan didapatkan berbeda, Safari Dharma Raya akan membuat perjalanan penumpang tetap nyaman dan menyenangkan.

Semakin tertarik dengan bus Safari Dharma Raya? Berikut ini daftar harga tiket sesuai rute yang kamu tuju.

RuteKelas BusTarif (Rp)
Jakarta – SemarangExecutive190.000
Jakarta – JogjaExecutive195.000
Jakarta – CirebonSuper Executive275.000
Jakarta – SurabayaExecutive320.000
Jakarta – BimaExecutive845.000
Jakarta – SalatigaExecutive200.000
Bogor – MagelangPatas150.000
Tangerang – MagelangPatas150.000
Surabaya – Bekasi TimurExecutive285.000
Surabaya – DenpasarExecutive200.000
Jogja – MataramExecutive655.000
Jogja – DenpasarExecutive355.000
Jogja – BogorPatas150.000
Jogja – JakartaExecutive220.000 – 260.000
Super Executive295.000
Denpasar – Jakarta SelatanExecutive460.000
Semarang – SurabayaExecutive135.000
Tangerang Selatan – CandirotoExecutive195.000
Malang – JakartaExecutive320.000
Solo – JakartaExecutive200.000
Bima – DenpasarExecutive550.000
Magelang – SurabayaExecutive135.000
Sumbawa – JakartaExecutive750.000

Cara Pesan Tiket Bus Safari Dharma Raya

Ada beberapa cara untuk membeli tiket bus Safari Dharma Raya ini. Bisa langsung ke agen resmi atau via online.

Berikut cara memesan tiket bus Safari Dharma Raya terbaru yang bisa kamu pilih :

1. Melalui Situs Official Bus Safari Dharma Raya

Cara pertama yang bisa kamu coba yaitu dengan memesan tiketnya via website resmi bus Safari Dharma Raya yang telah kami lampirkan di atas.

Ini merupakan cara membeli tiket paling aman dan mudah karena kamu tak perlu keluar rumah, cukup pesan dari ponsel, tiket pun sudah didapat.

2. Melalui Aplikasi Pembelian Tiket Bus

Sekarang ini ada beberapa aplikasi pemesanan tiket bus yang ada di Indonesia, tapi yang paling populer adalah Redbus dan Traveloka.

3. Melalui Agen Resmi Bus Safari Dharma Raya

Setiap operator bus memiliki agen tiket yang tersebar di berbagai wilayah, khususnya kota-kota yang dilewatinya.

Kamu bisa membeli tiket bus Safari Dharma Raya pada agen resmi terdekat dari lokasi kamu berada.

4. Langsung Membeli Tiket di Terminal / Dalam Bus

Jika kalian lupa memesan tiket bus Safari Dharma Raya jauh-jauh hari, kamu bisa membelinya langsung di loket bus yang ada di terminal keberangkatan.

Khusus untuk trayek jarak dekat kamu tak perlu memesannya terlebih dahulu, langsung saja naik bus Safari Dharma Raya, dan lakukan pembayaran ketika di dalam bus.

Penutup

Bus menjadi pilihan terbaik dengan keunggulan dan fasilitas yang telah disediakan bagi beberapa orang. 

Berlomba menjadi yang terbaik di hati penumpang dengan memberikan fasilitas yang mewah, salah satunya bus Safari Dharma Raya.

Tunggu apalagi? Yuk, pesan tiket sekarang dan nikmati perjalananmu bersama Safari Dharma Raya!

Leave a Comment