Sleeper Bus Jakarta Surabaya 2023: Jadwal + Tarif Terbaru Semua PO

GOBUS.ID – Sleeper bus Jakarta Surabaya merupakan salah satu moda transportasi mewah yang patut untuk dicoba.

Meskipun tersedia sarana angkutan umum lainnya seperti kereta api dan pesawat, armada bus yang mirip hotel kapsul berjalan ini selalu kehabisan tiket.

Tiket yang selalu sold out membuat banyak perusahaan otobus yang berlomba-lomba untuk ikut terjun ke dunia sleeper bus ini.

Sleeper Bus Jakarta Surabaya
Sleeper Bus Jakarta Surabaya

Setidaknya ada 6 perusahaan otobus yang menyediakan bus sleeper dengan jurusan Jakarta – Surabaya PP ini.

Sebut saja nama Sinar Jaya, Rosalia Indah, Harapan Jaya, Pandawa 87, dan sang pendatang baru yang fenomenal adalah Juragan 99 Trans.

Jadwal keberangkatan sleeper bus Jakarta Surabaya ini biasanya dilakukan pada pagi hingga sore hari, jarang yang berangkat pada malam hari.

Untuk pemesanan tiket banyak cara yang bisa dilakukan, bisa melalui situs resminya, agen bus terdekat dan juga via online lewat Traveloka dan Redbus.

Waktu tempuh yang diperlukan dari Jakarta ke Surabaya ini sekitar 11-12 jam perjalanan melalui tol panjang Trans Jawa.

Baca juga :

Jadwal & Tarif Sleeper Bus Jakarta Surabaya 2023 Terbaru

Admin telah merangkum sedikitnya 6 perusahaan otobus yang menyediakan sleeper bus Jakarta Surabaya ini.

Setiap PO memiliki fasilitas dan pelayanan yang berbeda meskipun agak-agak mirip.

Silakan pilih yang menurutmu terbaik, dari segi harga, armada, fasilitas, maupun harga tiketnya.

1. Sinar Jaya

Nama PO Sinar Jaya
TarifRp 505.000 – 550.000
Jadwal15.00 (Tanjung Priok)
15.45, 17.30, 19.30 (Pulo Gebang)
Situswww.sinarjayagroup.co.id
Akun IG@sinarjaya.group
Alamat AgenTerminal Terpadu Pulo Gebang, Cakung, Kota Jakarta Timur
Kontak0811-8195-854
TravelokaTersedia
RedbusTersedia

Sebagai pelopor sleeper bus di Indonesia, Sinar Jaya menyiapkan armada suite classnya untuk rute Jakarta – Surabaya ini.

Harga tiketnya berkisar antara Rp 505.000 hingga Rp 550.000 per orang sekali jalan yang bisa kamu pesan melalui aplikasi Redbus dan Traveloka.

Jadwal keberangkatan dilakukan sore hari dengan titik start di Terminal Tanjung Priok pada jam 3 sore.

2. Juragan 99 Trans

Nama POJuragan 99 Trans
TarifRp 580.000 – 630.000
Jadwal07.45, 16.15, 16.45 (Pondok Pinang)
08.15, 17.15 (Pulo Gebang)
Situstiketjuragan99.id
Akun IG@juragan99trans
Alamat AgenBTC City Jl. HM Joyomartono Bekasi Jaya, Kota Bekasi
Kontak0811-3334-7799
TravelokaTidak Tersedia
RedbusTersedia

Beberapa waktu lalu armada bus dari Juragan 99 Trans ini menggemparkan dunia transportasi tanah air khususnya jalur AKAP.

Bagaimana tidak, armada sleeper bus dari Juragan 99 ini membuat siapa saja ingin menaikinya.

Berbagai fasilitas mewah tersedia di dalam bus tersebut, dan yang paling mencuri perhatian adalah toiletnya yang bisa digunakan untuk BAB.

Tak heran dengan fasilitas nomor satu membuat harga tiket sleeper bus Jakarta Surabaya dari Juragan 99 ini paling mahal di antara PO lainnya.

Untuk pemesanan tiket bisa via online di situs resminya atau aplikasi Juragan 99 Trans yang bisa diunduh di Play Store.

3. Rosalia Indah

Nama PORosalia Indah
TarifRp 550.000
Jadwal13.00 (Pulo Gebang)
Situswww.rosalia-indah.co.id
Akun IG@rosaliaindah.official
Alamat AgenKomplek Loket Bis AKAP No. 09 Terminal Terpadu Pulo Gebang – Jakarta Timur
Kontak0815-6770-7272
TravelokaTidak Tersedia
RedbusTidak Tersedia

Rosalia Indah menyiapkan armada double decker atau bus tingkat untuk para pelanggannya yang ingin menikmati sleeper bus.

Di dalam armada tersebut terdapat 3 kelas berbeda yang salah satunya adalah kelas sleeper atau first class double decker.

Tarif sleeper bus Jakarta Surabaya milik Rosin ini dibanderol sebesar Rp 550.000 sekali jalan.

Kamu bisa memesan tiketnya melalui situs resmi Rosin atau agen Rosin terdekat di kota kamu.

4. Pandawa 87

Nama POPandawa 87
TarifRp 490.000
JadwalHubungi agen
Akun IG@pandawa87bus
Alamat AgenPondok Pinang dan Lebak Bulus
Kontak0821-3003-4487
TravelokaTidak Tersedia
RedbusTidak Tersedia

Berikutnya ada armada sleeper bus dari Pandawa 87 yang juga melayani rute Jakarta – Surabaya PP.

Sayangnya sampai saat ini Pandawa 87 belum bekerja sama dengan pihak ketiga dalam hal penjualan tiketnya.

Namun, kamu bisa memesan tiket bus ini di agen resmi bus Pandawa 87 terdekat yang dibanderol sebesar Rp 490.000 sekali jalan.

5. Harapan Jaya

Nama POHarapan Jaya
TarifRp 550.000
JadwalHubungi agen
Situswww.busharapanjaya.com
Akun IG@ptharapanjayaprima
Alamat AgenJl. Raya Tengah No.23A, Kec. Ps. Rebo, Kota Jakarta Timur
Kontak(021) 87787624
TravelokaTidak Tersedia
RedbusTersedia

Operator bus berikutnya yang melayani rute Jakarta – Surabaya menggunakan armada bus sleeper adalah Harapan Jaya.

Harga tiketnya dibanderol sebesar Rp 550.000 per orang yang bisa dipesan melalui agen resmi Harapan Jaya atau melalui aplikasi Redbus.

6. Gunung Harta

Nama POGunung Harta
TarifRp 520.000 – 530.000
Jadwal11.00
Situswww.gununghartasolutions.com
Akun IG@gunungharta.solutions
Alamat AgenTerminal Pulo Gebang Loket 16
Kontak0812 9480 4493
TravelokaTidak Tersedia
RedbusTidak Tersedia

Sebenarnya, PO Gunung Harta ini terbagi menjadi 2 manajemen, yakni Gunung Harta dengan armada berwarna merah dan yang berwarna hijau.

Untuk sleeper bus Jakarta Surabaya ini adalah Gunung Harta yang bodinya berwarna hijau.

Tarif bus sleeper ini dibanderol sebesar Rp 520.000 sekali jalan yang tiketnya bisa dipesan melalui agen bus terdekat atau melalui aplikasi GHTS yang bisa diunduh di Play Store.

Rangkuman Daftar Tarif Sleeper Bus Jakarta Surabaya 2023 Terbaru

Berikut admin rangkum daftar tarif sleeper bus Jakarta Surabaya terbaru agar kamu bisa lebih mudah membandingkan harganya.

Nama POTarif (Rp)
Sinar Jaya505.000 – 550.000
Juragan 99 Trans580.000 – 630.000
Rosalia Indah550.000
Pandawa 87490.000
Harapan Jaya550.000
Gunung Harta520.000 – 530.000

Catatan : Harga tiket sleeper bus Jakarta Surabaya ini bisa berubah sewaktu-waktu tergantung kebijakan perusahaan.

Tarif di atas merupakan tarif normal. Untuk peak season seperti Tahun Baru dan Lebaran, harga tiket bisa naik hingga 100%.

Cara Pesan Tiket Sleeper Bus Jakarta Surabaya

Ada banyak cara untuk memesan tiket sleeper bus Jakarta Surabaya ini. Bisa langsung ke agen resmi atau via online.

Berikut cara memesan tiket sleeper bus Jakarta Surabaya terbaru yang dapat kamu pilih :

1. Melalui Website Official Bus

Cara pertama yang bisa kamu coba yaitu dengan memesan tiketnya melalui laman resmi bus yang sudah kami bagikan di atas.

Ini merupakan cara membeli tiket teraman dan mudah karena kamu tak perlu keluar rumah, cukup pesan dari smartphone, tiket pun sudah di tangan.

2. Melalui Aplikasi Pembelian Tiket Bus

Sekarang ini ada beberapa aplikasi pemesanan tiket bus yang ada di Indonesia, tapi yang paling populer adalah Traveloka dan Redbus.

Kamu bisa memesan sleeper bus Jakarta Surabaya ini secara online pada kedua aplikasi tersebut.

3. Melalui Agen Tiket Resmi

Setiap operator bus memiliki agen tiket yang tersebar di berbagai daerah, khususnya kota-kota yang dilewatinya.

Kamu dapat memesan tiket sleeper bus Jakarta Surabaya pada agen resmi terdekat dari tempat kamu berada.

Penutup

Memilih sleeper bus sebagai teman perjalanan jarak jauh merupakan pilihan yang tepat bila kamu lebih mementingkan kenyamanan.

Harga tiket sleeper bus Jakarta Surabaya yang tinggi tak membuat armada bus ini sepi dari penumpang, semoga bermanfaat.

Leave a Comment