TOP 10 Travel Bandung Jakarta Terbaik 24 Jam Tarif Murah Cepat via Tol

GOBUS.ID – Menggunakan jasa travel untuk perjalanan dari kota Bandung ke kota Jakarta semakin diminati akhir-akhir oleh masyarakat.

Meskipun jenis moda transportasi darat ini memiliki harga tiket paling mahal, tetapi banyak kelebihan yang tidak didapat jika menggunakan kereta api atau bus.

Jarak antara Bandung Jakarta sendiri sejauh 151 km via Tol Cipularang, dengan waktu tempuh antara 3 jam hingga 4 jam perjalanan menggunakan mobil.

Travel Bandung Jakarta
Travel Bandung Jakarta

Jika kalian merupakan salah satu yang ingin menggunakan jasa layanan travel untuk ke Jakarta dari Bandung, mungkin bisa membaca artikel yang admin tulis di bawah ini.

Hal itu agar memudahkan kalian mendapatkan agen travel yang memiliki pelayanan terbaik dengan harga yang terjangkau.

Tarif travel Bandung Jakarta untuk sistem pool to pool paling murah seharga Rp 90.000 per seat, sedangkan untuk sistem door to door seharga Rp 299.000.

Beberapa agen travel populer yang melayani rute Bandung Jakarta antara lain ada Jackal Holidays, Baraya Travel, Day Trans, Crot Travel, Mr Trans, dll.

Di bawah ini adalah informasi lengkap agen travel terbaik yang bisa kalian pilih menemani perjalanan dari Bandung ke Jakarta.

Baca juga :

10 Travel Bandung Jakarta Terbaik Harga Murah

Ada cukup banyak perusahaan travel yang melayani rute Bandung – Jakarta PP dengan jadwal keberangkatan setiap hari.

Di bawah ini Gobus telah merangkum 10 biro travel Bandung Jakarta lengkap dengan alamat dan nomor telepon yang bisa dihubungi.

1. Jackal Holidays

Rekomendasi agen travel Bandung Jakarta yang pertama ada Jackal Holidays, perusahaan layanan transportasi shuttle travel yang berkantor pusat di Bandung.

Sistem layanan travel yang disediakan adalah travel pool to pool, dengan harga tiket sebesar Rp 150.000 per orang dan jenis armada adalah Toyota Hiace.

Jackal Holidays merupakan salah satu perusahaan travel yang populer dan berpengalaman. Yang sudah memiliki ribuan pelanggan.

Rating travel ini memperoleh nilai 4,3/5 dari 1.718 ulasan di google review. Berikut salah satu ulasannya.

“Ruang tunggu nya aga sempit, karena penumpangnya cukup ramai. Untuk harga sesuai dengan kenyamanan yg di dapat” Eky Jakaria.

NamaJackal Holidays
AlamatJl. Dr. Djunjunan No.89, Pajajaran, Kec. Cicendo, Kota Bandung
No Telp(021) 50600678
Websiteshuttle.jackalholidays.com
ArmadaToyota Hiace
TarifRp 150.000
Jadwal15 menit sekali (03.00-23.00)

2. Baraya Travel

Berikutnya ada Baraya Travel, perusahaan travel yang didirikan sejak tahun 2006 oleh PT. Nur Rachmadi Bersama. Terbukti cukup berpengalaman di bidang jasa travel.

Perusahaan ini melayani sistem travel shuttle door to door maupun pool to pool dari Bandung ke Jakarta dan sebaliknya.

Harga tiket yang ditawarkan sebesar Rp 113.000 per seat, dengan armada Toyota Hiace dan Isuzu Elf.

Untuk pemesanan tiket kalian bisa menghubungi customer service di nomor 0877-8380-1999, atau pesan online via aplikasi seperti traveloka dan easybook.

NamaBaraya Travel
AlamatJl. Raya Lenteng Agung, RT.4/RW.1, Lenteng Agung, Kec. Jagakarsa, Kota Jakarta Selatan
No Telp(021) 7244999, 0877-8380-1999
Websitebaraya-travel.com
ArmadaToyota Hiace, Isuzu Elf
TarifRp 113.000
Jadwal15 menit sekali (05.00-20.15)

3. Day Trans

Rekomendasi agen travel Bandung Jakarta selanjutnya ada Day Trans, dengan harga tiket yang ditawarkan tergolong murah yaitu sebesar Rp 115.000 per orang.

Travel ini merupakan travel pool to pool, kalian bisa memilih pool terdekat dari tempat tinggal untuk memudahkan.

Berikut adalah beberapa pool keberangkatan yang tersedia Daytrans Pasteur, Daytrans Dipatiukur, Daytrans Cihampelas.

NamaDay Trans
AlamatJl. Dr. Djunjunan No.55B, Pajajaran, Kec. Cicendo, Kota Bandung, Jawa Barat 40173
No Telp0816-1780-6767
Websitedaytrans.co.id
ArmadaIsuzu Elf
TarifRp 115.000
Jadwal1 jam sekali (05.00-23.00)

4. Crot Travel

Agen travel selanjutnya ada Crot Travel, perusahaan transportasi yang melayani travel door to door untuk rute Bandung Jakarta.

Harga tiket yang ditawarkan travel ini sebesar Rp 299.000 per orang, dengan armada yang digunakan adalah jenis Avanza.

Untuk pemesanan tiket bisa menghubungi kontak di nomor 0822-3371-3005, atau bisa pesan online via aplikasi seperti easybook.com

NamaCrot Travel
AlamatTaman Graha Permai Blok E3 Jimbaran Bali
No Telp0822-3371-3005
Websitecrottravel.com
ArmadaAvanza
TarifRp 299.000
Jadwal09.00, 21.00

5. Mr Trans

Di urutan ke 5 ada Mr Trans, perusahaan transportasi yang sudah berdiri sejak tahun 2016, dengan semboyan ANT Aman, Nyaman, Tepat Waktu.

Selain melayani jasa travel pool to pool, juga melayani pengiriman paket, charter drop dan paket wisata.

Armada yang digunakan untuk travel ini untuk rute Bandung Jakarta adalah Toyota Hiace, dengan harga tiket sebesar Rp 92.500 per orang.

Kalian bisa mendapatkan tiket via easybook.com atau traveloka.com

NamaMr Trans
AlamatJl. Ir. H. Juanda No.168, Dago, Kecamatan Coblong, Kota Bandung
No Telp0815-1881-552
Websitemrtrans.co.id
ArmadaToyota Hiace
TarifRp 92.500
Jadwal05.30, 07.00, 09.00, 09.15, 11.00, 11.15, 13.00, 15.00, 17.00, 19.30, 19.45

6. X Trans

X Trans bisa menjadi pilihan travel Bandung Jakarta selanjutnya, dengan sistem travel pool to pool menggunakan armada Isuzu Elf.

Harga tiket yang ditawarkan agen travel ini tergolong murah, yaitu sebesar Rp 99.000 per orang. Memiliki jadwal keberangkatan tiap jam setiap harinya.

Rating travel ini memperoleh nilai 4,2/5 dari 2.520 ulasan di google review. Berikut salah satu ulasannya.

“Salah satu travel pelopor ya di Bandung. Rutenya banyak. Sekarang tempat duduknya juga udh model captain seat jadi nyaman perjalanannya.” fitri amalia.

NamaX Trans
AlamatJl. Dr. Djunjunan No.35, Pamoyanan, Kec. Cicendo, Kota Bandung
No Telp(022) 82062555,
Websitebooking.xtrans.co.id
ArmadaIsuzu Elf
TarifRp 99.000
Jadwal1 jam sekali (06.00-21.40)

7. Aragon Transport

Rekomendasi selanjutnya ada Aragon Transport, perusahaan layanan transportasi yang berdiri tahun 2019 di bawah naungan PT. Nusa Bina Prestasi (NBP).

Perusahaan ini melayani travel pool to pool, untuk pool keberangkatan di Bandung berada di jalan Dr. Djunjunan No. 121 dan di jalan Dipati Ukur No. 83.

Untuk pemesanan tiket bisa menghubungi customer service di nomor 0811-1962-121, atau bisa juga pesan online via aplikasi seperti Traveloka.com.

Dengan harga tiket yang ditawarkan sebesar Rp 120.000 per orang.

NamaAragon Transport
AlamatJl. Dr. Djunjunan No.121, Pajajaran, Kec. Cicendo, Kota Bandung
No Telp0811-1962-121
Websitearagontrans.com
ArmadaToyota Hiace
TarifRp 120.000
Jadwal1 jam sekali (04.00-20.00)

8. Arnes Shuttle

Arnes Shuttle merupakan salah satu agen travel pool to pool yang cukup populer untuk rute Bandung Jakarta. Sudah memiliki ribuan pelanggan.

Armada yang digunakan adalah Toyota Hiace, dengan harga tiket yang cukup murah yaitu sebesar Rp 90.000 per orang.

Rating travel ini mendapatkan skor 4,4/5 dari 2.181 ulasan di google review. Berikut salah satu ulasannya.

“Satu kekurangannya yaitu tempat kurang luas aja… Sisanya the best….on time, travel nyaman apalagi dgn sistem gratis tiket klo uda 10 perjalanan yang sama. Joss” Hilman Taufiq A.

NamaArnes Shuttle
AlamatBALTOS, Balubur Town Square, Jl. Tamansari No.2, Tamansari, Kec. Bandung Wetan, Kota Bandung
No Telp0813-1355-5008
Websitearnes.id
ArmadaToyota Hiace
TarifRp 90.000
Jadwal09.00, 09.05, 11.00, 11.05, 17.00, 17.05

9. Aya Travel

Di urutan ke 9 ada Aya Travel, agen travel pool to pool yang memiliki jadwal keberangkatan jam 07.00, 10.00, 13.00, 15.30, 17.30.

Armada yang digunakan adalah Isuzu Elf, dengan harga tiket sebesar Rp 110.000. Untuk pemesanan tiket bisa menghubungi kontak di nomor 0822-1891-9191.

NamaAya Travel
AlamatJl. Tamansari No.25b, Tamansari, Kec. Bandung Wetan, Kota Bandung
No Telp0822-1891-9191
Akun IG@ayatravel.id
ArmadaIsuzu Elf
TarifRp 110.000
Jadwal07.00, 10.00, 13.00, 15.30, 17.30

10. Lintas Shuttle

Agen travel Bandung Jakarta terakhir yang bisa menjadi pilihan kalian adalah Lintas Shuttle.

Perusahaan transportasi ini berkantor di Bandung Trade Center, Jalan Dr Djunjunan No. 143-149.

Agen travel ini memiliki jadwal keberangkatan yang sangat lengkap 24 jam sehari, setiap 15-30 menit jeda keberangkatannya.

Harga tiket yang ditawarkan sebesar Rp 110.000 per orang sekali jalan.

NamaLintas Shuttle
AlamatBandung Trade Center, Jl. Dr. Djunjunan No.143-149, Pajajaran, Kec. Cicendo, Kota Bandung
No Telp0855-1500-646
Websitemylintas.co.id
ArmadaToyota Hiace
TarifRp 110.000
Jadwal(15-30 menit sekali berangkat) 24 jam

Mana yang lebih baik, Door to Door atau Pool to Pool?

Pada umumnya perusahaan travel Bandung Jakarta memakai satu dari 2 jenis layanan ini yaitu door to door atau pool to pool.

Mungkin kalian sedang bingung, dari kedua layanan tersebut, manakah yang lebih baik supaya perjalanan kamu nyaman dan aman.

1. Layanan Door to Door

Door to door merupakan sebuah layanan yang digunakan oleh perusahaan travel maupun ekspedisi barang di mana penumpang atau barang akan dijemput di lokasi sesuai permintaan pelanggan.

Dalam hal ini biro travel akan menjemput calon penumpang di depan rumah dan mengantarkannya sampai tujuan masing-masing penumpang.

Walaupun terlihat simpel, tapi layanan door to door ini memiliki kelebihan dan kekurangan.

Kelebihan :

  • Praktis
  • Tidak perlu keluar rumah
  • Dijemput di depan rumah

Kekurangan :

  • Waktu tempuh lebih lama
  • Bila kalian penumpang pertama yang dijemput, maka kalian akan diajak berkeliling menjemput penumpang lainnya.

2. Layanan Pool to Pool

Layanan pool to pool atau point to point adalah sebuah layanan yang diberikan perusahaan travel dimana semua penumpang akan dijemput di tempat yang telah ditentukan.

Hal tersebut dimaksudkan agar waktu tempuh lebih singkat dan terasa adil untuk semua para calon penumpang.

Kelebihan :

  • On time
  • Tidak saling menunggu
  • Waktu tempuh lebih cepat

Kekurangan :

  • Tidak praktis (harus ke pool)
  • Merepotkan bila bawa barang yang banyak
  • Bila terlambat akan ditinggal

Penutup

Memilih biro travel yang tepat akan bikin perjalanan kamu terasa aman, nyaman, dan memuaskan.

Pilihlah agen travel Bandung Jakarta yang mempunyai track record yang baik yang terlihat dari armada yang dimiliki, testimoni pelanggan, serta adanya kantor yang jelas.

Leave a Comment