Bus Palembang Jakarta 2023: Agen, Jadwal + Harga Tiket Terbaru

GOBUS.ID – Sebagai ibu kota negara tentu Jakarta menjadi tujuan kebanyakan orang untuk mengadu nasib atau hanya sekedar mencari hiburan saja.

Berbagai alat transportasi dapat kalian jadikan pilihan dengan tarif terjangkau, salah satunya yakni bus Palembang Jakarta.

Bus merupakan salah satu pilihan armada yang banyak dicari dan dipergunakan, salah satunya dari segi harga yang lebih terjangkau.

Bus Palembang Jakarta
Bus Palembang Jakarta

Bus juga memiliki banyak pilihan PO yang bisa dipilih sesuai dengan kebutuhan dan keinginan.

Memang dari segi waktu tempuh tergolong lebih lama, namun jika kalian menaiki bus berfasilitas memadai perjalanan tidak akan terasa membosankan.

Baca juga :

Jadwal + Harga Tiket Bus Palembang Jakarta 2023 Terbaru

Rute Palembang – Jakarta bisa dikatakan termasuk dalam salah satu rute populer terutama bagi yang menempuh perjalanan dari Sumatera.

Tidak mengherankan jika banyak tersedia operator bus yang menyediakan trayek tersebut.

Berikut ini adalah beberapa rekomendasi armada bus yang bisa digunakan.

1. Lorena

Nama POLorena
TarifRp 365.000
Jadwal14.10 (Alang-alang Lebar)
Situslorena-transport.com
Akun IG@lorenatransport
Alamat AgenJl. Kol. H. Burlian, Karya Baru, Kec. Sukarami, Kota. Palembang.
Kontak(0711) 417488
TravelokaTersedia
redBusTersedia

Untuk keberangkatan Lorena, tersedia di beberapa pilihan titik seperti Terminal Karya Jaya Palembang dan kantor cabang Palembang,

Perjalanan menggunakan bus Palembang Jakarta ini ditempuh selama 13 jam dan akan terasa menyenangkan karena bus ini menyediakan tipe Executive Class.

Fasilitas yang diperoleh pada bus tipe Executive Class yaitu AC, hiburan, reclining seat, bagasi, hingga tempat istirahat.

Keberangkatan dari Palembang dilayani pada siang hari dan perkiraan tiba di Jakarta sekitar jam 3 pagi.

2. Pahala Kencana

Nama POPahala Kencana
TarifRp 340.000 – 350.000
Jadwal12.01 (Alang-alang Lebar)
Situswww.pahalakencana.co.id
Akun IG@pahalakencana_official
Alamat AgenJalan Raya Palembang – Jambi Nomor 18, Kota Palembang
Kontak0812-7322-6182
TravelokaTersedia
redBusTersedia

Layanan bus Palembang Jakarta yang satu ini menyediakan berbagai titik keberangkatan seperti Kantor Pahala Kencana Palembang dan Terminal Alang-alang Lebar.

Waktu tempuh perjalanan mulai 11-16 jam tergantung dari titik lokasi kedatangan.

Untuk waktu keberangkatan dari Palembang dilayani siang hari mulai pukul 12.01 WIB.

Fasilitas busnya berupa hiburan, bagasi, sandaran kaki, makanan, kursi recliner, dan toilet.

Kelengkapan fasilitas membuat perjalanan yang panjang tidak terasa melelahkan.

3. Epa Star

Nama POEpa Star
TarifRp425.000
Jadwal12.00 (Kantor Pusat EPA STAR Palembang)
Situswww.epastarbus.com
Akun IG@epastarbus
Alamat AgenKomplek Ruko Mall PTC Blok G Nomor 38 Jalan R. Sukamto, Palembang.
Kontak0711 – 376288 / 0711 – 7077329
TravelokaTersedia
redBusTidak Tersedia

Keberangkatan bus EPA STAR hanya melalui satu titik yaitu Kantor Pusat EPA STAR Palembang pukul 12.00 WIB.

Lama perjalanan sekitar 9-11 jam tergantung dari titik kedatangan dengan tiga pilihan pemberhentian Agen EPA STAR Pondok Pinang, Terminal Kampung Rambutan dan Terminal Pulo Gebang.

Layanan berkualitas dengan fasilitas berupa hiburan, bagasi, sandaran kaki, kursi recliner, AC, dan toilet serta didukung pelayanan yang ramah.

4. Kramat Djati

Nama POKramat Djati
TarifRp310.000
Jadwal12.00 (Agen Kramat Djati KM 12)
Situswww.kramat-djati.com
Akun IG@kramatdjatijakarta
Alamat AgenJl. Kolonel Atmo Nomor 58C, 17 Ilir, Kec. Ilir Tim. I, Kota Palembang
Kontak0812-1050-6629
TravelokaTersedia
redBusTersedia

Jika kalian ingin melakukan keberangkatan menggunakan bus dari Palembang ke Jakarta titik awal keberangkatannya dari Agen Kramat Djati KM 12.

Titik kedatangan bervariasi dan disesuaikan kebutuhan.

  • Kedatangan Kampung Rambutan Jakarta 06.30 WIB
  • Kedatangan Terminal Bus Terpadu Pulo Gebang 07.00 WIB

Selain itu bus fasilitas bus Kramat Djati ini tergolong lengkap karena selain memperoleh fasilitas dasar, kalian akan mendapatkan makanan dan minum serta jaminan clean trip.

Fasilitas clean trip ini sangatlah penting terutama di era new normal seperti saat ini di mana semuanya harus mengutamakan kebersihan demi keamanan Bersama.

5. Sinar Jaya

Nama POSinar Jaya
TarifRp 280.000 (executive)
Rp 550.000 (suite class)
Jadwal13.00 dan 15.00 (KM 11 Palembang)
Situswww.sinarjayagroup.com
Akun IG@sinarjaya.palembang
Alamat AgenSukodadi, Kecamatan Sukarami, Palembang
Kontak0812-1200-0300
TravelokaTersedia
redBusTersedia

Sinar Jaya penyedia layanan bus populer di daerah Jawa Tengah dan sekitarnya ternyata juga melayani rute keberangkatan dari Palembang.

Khusus untuk keberangkatan dari Palembang dikenakan tarif sebesar Rp280.000 untuk layanan bus Palembang Jakarta.

Tarif tersebut tergolong lebih murah dibandingkan PO dengan trayek sejenis yang dipatok di atas 300 ribu.

Namun bila kamu ingin menikmati bus mewah sleeper class bisa memilih suite class dari Sinar Jaya ini yang tarifnya dibanderol sebesar Rp 550.000 per orang.

Titik keberangkatan awal dari Agen Sinar Jaya KM 11 Palembang, akan tetapi titik keberangkatan dapat disesuaikan sesuai kebutuhan.

6. Adhi Prima

Nama POAdhi Prima
TarifRp370.000 – 390.000
Jadwal10.00 (Tanjung Enim)
11.00 (Sukarami KM 12)
11.30 (Gunung Megang)
15.00 (Adhi Prima Gulumbang)
Situswww.adhiprimabus.com
Akun IG@po_adhiprima
Alamat AgenJalan Sultan Mahmud Badaruddin II Nomor 15, Palembang.
Kontak0812-1382-0700
TravelokaTersedia
redBusTersedia

Untuk keberangkatan dari Palembang nyatanya Bus Adhi Prima ini menyediakan satu kelas yaitu Super Executive dengan harga tiket Rp370.000 saja.

Pemesanan bisa langsung menghubungi Agen Palembang ataupun via online melalui redBus ataupun Traveloka.

Pilih saja titik keberangkatan dan kedatangan melalui aplikasi tadi dan nantinya akan keluar besaran tarif dan waktunya.

7. Sari Harum

Nama POSari Harum
TarifRp320.000
Jadwal11.00 (Sari Harum Poligon)
Situs
Akun IG@sariharum.official
Alamat AgenJalan Alamsyah Ratu Prawiranegara, Gandus, Palembang (Agen 1).
Kontak081373637860
TravelokaTersedia
redBusTersedia

Layanan bus ini telah ada sejak tahun 1971 dan konsisten melayani hingga saat ini termasuk trayek bus Palembang Jakarta.

Fasilitas yang diberikan pada kelas executive berupa charging point, snack, AC, pemadam kebakaran, cup holder, pemecah kaca, lampu baca, dan lainnya.

Rangkuman Daftar Tarif Bus Palembang Jakarta 2023 Terbaru

Dari berbagai macam informasi terkait tarif bus Palembang – Jakarta di atas, tentunya kalian akan merasa sedikit bingung perihal tarifnya.

Maka berikut ini tersedia rangkuman mengenai daftar tarif bus dengan tujuan Palembang – Jakarta yang dapat dijadikan referensi.

Nama POTarif (Rp)
Lorena365.000
Pahala Kencana340.000 – 350.000
Epa Star425.000
Kramat Djati310.000
Sinar Jaya280.000 – 550.000
Adhi Prima370.000 – 390.000
Sari Harum320.000
Arya Prima330.000
Efisien Putra Mandiri225.000
DAMRI350.000
Harum BSI330.000
PO SAN560.000 – 660.000
BKL350.000
Giri Indah220.000
Qitarabu330.000
Rosalia Indah390.000

Catatan: Harga tiket bus Palembang – Jakarta ini bisa berubah sewaktu-waktu tergantung kebijakan perusahaan.

Tarif di atas merupakan tarif normal. Untuk peak season seperti Tahun Baru dan Lebaran, harga tiket bisa naik hingga 100%.

Cara Pesan Tiket Bus Palembang Jakarta

Ada beberapa cara untuk mendapatkan tiket bus Palembang Jakarta ini. Bisa langsung ke agen resmi atau via online.

Di bawah cara pesan tiket bus Palembang Jakarta terbaru yang bisa kamu pilih :

1. Melalui Situs Official Bus Masing-Masing PO

Cara pertama yang bisa kamu coba yaitu dengan memesan tiketnya via situs resmi bus Palembang Jakarta yang sudah admin bagikan di atas.

Ini merupakan cara membeli tiket teraman dan mudah karena kamu tak perlu keluar rumah, cukup pesan melalui smartphone, tiket pun sudah didapat.

2. Melalui Aplikasi Pembelian Tiket Bus

Saat ini ada beberapa aplikasi pemesanan tiket bus yang ada di Indonesia, namun yang paling populer adalah Redbus dan Traveloka.

3. Melalui Agen Resmi Bus

Setiap perusahaan otobus mempunyai agen tiket yang tersebar di berbagai daerah, khususnya kota-kota yang dilaluinya.

Kamu dapat membeli tiket bus Palembang Jakarta pada agen resmi terdekat dari lokasi kamu berada.

4. Langsung Membeli Tiket di Terminal / Dalam Bus

Jika kalian lupa memesan tiket bus Palembang Jakarta jauh-jauh hari, kamu bisa membelinya langsung di loket bus yang ada di terminal keberangkatan.

Khusus untuk rute jarak dekat kamu tak perlu memesannya terlebih dahulu, langsung saja naik bus Palembang Jakarta, dan lakukan pembayaran ketika di dalam bus.

Penutup

Itulah informasi terkait bus Palembang Jakarta yang bisa dijadikan pilihan sesuai kebutuhan dan budget yang dimiliki.

Terlebih lagi saat ini bus di atas sudah memiliki fasilitas lengkap dan memadai sehingga perjalanan jauh terasa lebih menyenangkan.

Bahkan sekarang pemesanan tiket menjadi lebih mudah melalui aplikasi seperti Traveloka dan redBus. Tidak hanya mudah namun tarifnya juga transparan.

Leave a Comment