Bus Sari Harum 2023: Rute, Agen, Jadwal + Harga Tiket Terbaru

Bus Sari Harum – Bus memang menjadi sarana transportasi yang banyak dipilih masyarakat untuk bepergian antar kota maupun antar provinsi.

Hal ini berlaku juga untuk masyarakat Bandung yang ingin bepergian ke Palembang ataupun Lampung dan pilihannya adalah Bus Sari Harum.

Bus ini memang sangat nyaman digunakan terutama jika kalian ingin pergi ke daerah Sumatera.

Bus Sari Harum
Bus Sari Harum

Untuk mengetahui informasi lebih lanjut mengenai PO Sari Harum seperti fasilitas, harga tiket, rute, alamat agen, dan lainnya maka informasi berikut ini perlu diketahui.

Informasi tersebut tidak boleh kalian lewatkan supaya perjalanan menjadi lebih nyaman, tertata, dan selamat hingga tujuan.

Baca juga :

Profil Bus Sari Harum

Bus ini sebenarnya bagian dari perusahaan Harum Group yang telah berdiri sejak 1953 yang mana pendirinya adalah Haji Otong Hasan.

Kantor PO Harum Group yang pertama ada di Jalan Jendral Ahmad Yani No. 279, Bandung.

Harum Group mulai mengembangkan usahanya dengan jalan membuat anak perusahaan pada tahun 1971.

Anak perusahaannya seperti PO Sari Harum, PO Harum BSI, PO Waspada, dan PO Harum Prima.

PO Sari Harum mempunyai kantor pertama di alamat Jalan Padasuka Nomor 29, Bandung dan untuk pemegang saham paling besarnya yaitu Deddy Hasan.

Hingga sekarang kantor PO Sari Harum telah berpindah di Jalan Soekarno Hatta No 141, Bandung.

Trayek yang dilewati PO Sari Harum seperti Bandung – Lampung – Palembang (PP), trayeknya memang lumayan jauh.

Kontak Sari Harum:

  • Kantor Pusat : Jalan Soekarno – Hatta Nomor 141 Babakan, Bandung
  • No. Telepon : 0813 9454 0440
  • Akun Instagram : @sariharum.official

Daftar Agen Bus Sari Harum Terdekat

PO Sari Harum memang mempunyai kantor pusat di Bandung, Jawa Barat.

Akan tetapi PO ini telah mempunyai agen yang tersebar di berbagai kota yang dilewati oleh rute bus tersebut dan berikut detailnya.

AgenAlamatKontak
BandungJl. Soekarno – Hatta Nomor 141 Babakan, Bandung0813 9454 0440
PurwakartaJl. Bungur Sari, Purwakarta0813 1064 1752
RawamangunTerminal Rawamangun, Pulo Gadung, Jakarta Timur(021) 478 65283
Palembang 1Jl. Alamsyah Ratu Prawiranegara, Gandus, Kota Palembang0813 7363 7860
Palembang 2Jl. Sultan Mahmud Badaruddin II Nomor 4, Palembang0813 7388 8580

Armada & Fasilitas Bus Sari Harum

Armada yang dioperasikan oleh PO Sari Harum berjenis Executive AC berkapasitas 34 orang (seat 2-2).

Untuk masing-masing armada Bus Sari Harum sudah dilengkapi dengan berbagai macam fasilitas yang tentunya memberikan kenyamanan dan berikut adalah fasilitasnya.

  • Reclining seat

Kursi ini sangat nyaman digunakan karena kemiringannya dapat diatur sesuai kebutuhan penumpang

Walaupun kalian sudah memiringkannya dengan maksimal, akan tetapi penumpang di kursi belakang tidak akan terganggu kenyamanannya.

  • TV dan audio

Penumpang bisa menghilangkan penat dengan menonton tayangan maupun mendengarkan musik yang digetarkan selama perjalanan memakai TV sentral.

  • Charging point

Pada masing-masing tempat duduk sudah dilengkapi menggunakan port USB yang bisa dipakai untuk charging hp ketika ada di perjalanan.

  • Lampu baca

Lokasinya terletak pada bagian atas di seat penumpang dan dapat dinyalakan ketika penumpang memerlukan penerangan selama membaca.

  • Cup holder

Fasilitas ini hadir supaya para penumpang bisa dengan mudah meletakan cup ataupun botol minuman agar tidak tumpah.

  • Snack

Fasilitas yang diberikan berupa snack bagi para penumpang saat awal perjalanan. Ini tentunya sangat bermanfaat dalam mengganjal perut selama berada di perjalanan.

Jadwal + Harga Tiket Bus Sari Harum 2023 Terbaru

Informasi terkait dengan rute, kelas bus, dan tarif perlu diketahui terutama jika kalian akan menggunakan Bus Sari Harum ini.

Untuk lebih jelasnya maka kalian bisa menyimak informasi di bawah ini (Executive Class 2-2).

RuteTarif (Rp)Jadwal
Garut – Palembang410.00010.30
Palembang – Garut410.00011.30
Jakarta – Palembang300.00016.00
Palembang – Jakarta320.00011.00
Garut – Lampung390.00010.30
Lampung – Garut350.00016.30
Merak – Palembang300.00018.30
Palembang – Merak320.00011.00
Jakarta – Lampung310.00016.00
Lampung – Jakarta300.00016.30
Bandung – Lampung300.00012.30
Lampung – Bandung330.00016.30
Bandung – Palembang310.00021.30
Palembang – Bandung410.00011.30

NB: Tarif bus Sari Harum bisa berubah sewaktu-waktu tergantung kebijakan perusahaan masing-masing.

Cara Pesan Tiket Bus Sari Harum

Ada beberapa cara untuk memperoleh tiket bus Sari Harum ini. Bisa langsung ke agen resmi maupun via online.

Berikut cara memesan tiket bus Sari Harum terbaru yang bisa kamu pilih :

1. Melalui Aplikasi Pembelian Tiket Bus

Sekarang ini ada beberapa aplikasi pembelian tiket bus yang ada di Indonesia, tapi yang paling populer adalah Redbus dan Traveloka.

Namun terkadang harga tiket pada kedua platform tersebut berbeda, pilihlah tarif termurah.

2. Melalui Agen Tiket Bus Sari Harum

Setiap operator bus mempunyai agen tiket yang tersebar di berbagai wilayah, khususnya kota-kota yang dilaluinya.

Kamu dapat memesan tiket bus Sari Harum pada agen resmi terdekat dari lokasi kamu berada.

3. Langsung Membeli Tiket di Terminal / Dalam Bus

Bila kalian lupa memesan tiket bus Sari Harum jauh-jauh hari, kamu bisa membelinya langsung di loket bus yang ada di terminal keberangkatan.

Khusus untuk rute jarak pendek kamu tak perlu memesannya terlebih dahulu, langsung saja naik bus Sari Harum, dan lakukan pembayaran ketika di dalam bus.

Penutup

Itulah informasi yang bisa kalian ketahui mengenai PO asal Bandung.

Bus Sari Harum mempunyai harga relatif terjangkau namun didukung dengan fasilitas yang memang tidak main-main.

Ketika ingin membeli tiket bus ini dapat datang langsung kantor pusat maupun agen perwakilannya.

Namun jika tidak ingin repot-repot bisa melakukan pemesanan secara online dengan sangat mudah dan pilih jadwal sesuai kebutuhan.

Leave a Comment